Business
December 8, 2023

Cara Memaksimalkan Postingan untuk Jualan di Instagram

                   

ilustrasi cara jualan di Instagram
Sumber gambar: Freepik

         

Selama ini masih banyak perusahaan yang belum memaksimalkan penggunaan Instagram untuk mendukung aktivitas bisnisnya. Padahal, jumlah pengguna Instagram terus meningkat dari tahun ke tahun dan penggunanya berasal dari berbagai generasi. Sebagai tempat berkumpulnya banyak orang, IG alias Instagram tentu saja bisa jadi platform pemasaran (marketing) yang sempurna untuk jualan.

Sayangnya, sebagian besar perusahaan tidak memanfaatkan akun Instagram bisnis yang mereka kelola secara efektif. Hal ini bisa saja karena mereka belum sepenuhnya memahami media sosial Instagram, sehingga belum tahu cara memaksimalkan sosmed satu ini. Nah, kali ini kami akan menjelaskan secara rinci bagaimana tips memaksimalkan postingan untuk jualan di Instagram.

Manfaat Membuat Akun Instagram Bisnis

Beberapa dari kalian mungkin masih bertanya-tanya, adakah manfaat menggunakan Instagram dan media sosial lainnya untuk keperluan bisnis atau jualan? Kalau kalian belum memiliki pengalaman atau mencoba mengukurnya, wajar saja jika kalian merasa ragu dengan dampak spesifik dari penggunaan IG untuk pengembangan bisnis kalian.

Padahal jika dimanfaatkan secara benar, kalian akan bisa merasakan banyak manfaat dari penggunaan akun Instagram bisnis. Berikut sederet manfaat akun Instagram bisnis.

Meningkatkan Exposure

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, Instagram dan media sosial lainnya mempunyai banyak pengguna. Hal ini saja bisa dikatakan sebagai keuntungan untuk kalian, karena bisa meningkatkan exposure terhadap brand atau bisnis yang sedang kalian rintis.

Sampai sekarang Instagram dan sosmed lain banyak digunakan untuk hiburan atau sarana menghabiskan waktu. Tetapi, dalam beberapa tahun terakhir, sosmed juga sering digunakan sebagai alat pencarian layaknya Google.

Menarik Pelanggan Baru

Mengoperasikan akun Instagram bisnis juga meningkatkan kemungkinan dalam menarik pelanggan baru. Apabila kalian menerapkan konsep marketing baru yang belum pernah kalian coba sebelumnya, maka dengan sendirinya kalian akan menjangkau dan menarik kelompok pelanggan baru.

Selain itu, informasi di media sosial seperti Instagram tidak hanya tersebar di penggunanya. Pengguna Instagram yang melihat atau mendengar informasi yang dikirimkan oleh suatu perusahaan kemungkinan akan membagikannya, dan informasi itu menyebar seiring mereka menambahkan informasi baru seperti dari mulut ke mulut. Dengan penambahan berbagai informasi, maka akan lebih mudah untuk mendapat pelanggan, dan kemungkinan besar ini mencakup demografi konsumen yang belum ada sebelumnya.

Komunikasi dengan Konsumen

Media sosial seperti Instagram sangat memungkinkan kalian untuk berkomunikasi langsung dengan konsumen. Lewat komunikasi tersebut, kalian bisa mendengar pendapat konsumen secara langsung. Review konsumen bisa dipakai sebagai informasi dari mulut ke mulut serta untuk meningkatkan produk dan layanan.

BACA JUGA: Apa itu UGC? Mengapa Kamu Harus Menggunakannya Dalam Marketing

Selain itu, dengan memanfaatkan review konsumen secara aktif, hubungan antara konsumen dengan kalian bisa diperdalam, dan penyebaran informasi aja. Kalian bahkan bisa membuat strategi marketing untuk membuka peluang pembelian yang lebih tinggi, misalnya dengan referral marketing dan ambassador marketing.

Branding

Instagram tidak memberi banyak batasan, jadi kalian dapat memposting berbagai hal. Dengan memposting, kalian bisa menonjolkan karakteristik perusahaan maupun produk kalian, atau memberi kesan yang baik melalui iklan campaign kalian.

Dengan kata lain, jika menggunakan Instagram, pelaku bisnis dapat memberikan kesan dan karakteristik yang diinginkan konsumen. Dengan memahami karakteristik konsumen, kalian dapat meningkatkan citra brand yang telah kalian bangun. Artinya, kalian dapat melakukan branding pada produk, layanan, dan perusahaan kalian.

Tetapi, agar branding berhasil, kalian juga perlu memahami konsep konten dengan baik untuk menciptakan campaign yang sukses. Kalian pun harus berhati-hati dengan influencer yang kalian ajak kerja sama untuk pemasaran dan memilihnya dengan tepat.

Iklan

Instagram merupakan salah satu media yang dapat digunakan untuk beriklan jika dikelola dengan baik. Televisi, yang dulunya mempunyai efek periklanan yang besar, kini mengalami penurunan waktu tonton. Sebaliknya, orang-orang menghabiskan lebih banyak waktu menggunakan media sosial seperti Instagram, yang mulai memberikan efek periklanan yang besar.

Selain itu, data dari Insider Intelligence menunjukkan bahwa aktivitas pemasaran media sosial lebih menarik perhatian dibandingkan media lainnya. Hal ini mungkin disebabkan oleh hubungan antara konsumen dan influencer yang terlibat dalam aktivitas pemasarannya. Situasi di mana masyarakat cenderung mendapatkan perhatian akan mendorong perilaku pembelian, yang merupakan keuntungan besar bagi bisnis kalian.

Tips Membuat Postingan Jualan di Instagram

Ketika mengoperasikan akun Instagram bisnis, kalian mungkin akan mengkhawatirkan jenis postingan apa yang akan diposting setiap hari. Ada banyak perusahaan yang mengkhawatirkan frekuensi postingan per hari atau minggu, dan konsep kontennya. Selain itu, meski akan sangat bagus apabila konten yang kalian unggah benar-benar baru dan menarik perhatian, tentunya sulit untuk melakukannya setiap saat.

Apabila kesulitan mencari ide konten baru, postingan jualan di Instagram kalian akan menjadi monoton atau kalian akan lebih jarang memposting. Situasi seperti itu dapat mempercepat hilangnya followers. Berikut ini beberapa tips memposting di Instagram sesuai dengan kategorinya.

Posting Sesuai Kepentingan

Trik memposting setiap hari di Instagram bukanlah dengan mencari sesuatu yang baru. Tentu saja, akan sangat bagus jika kalian dapat memposting konten yang mendapat banyak perhatian setiap hari, tetapi hal ini sulit dilakukan oleh sebagian besar perusahaan.

Daripada menyebarkan informasi baru, perhatikan tren terkini dan frekuensi posting yang konsisten. Membuat konten menggunakan tren terkini sangat penting di Instagram. Instagram, tempat kalian memposting foto, memiliki kesan visual yang kuat dan lebih mudah melekat di benak netizen dibandingkan konten tekstual yang diposting.

Tanpa konten yang disesuaikan dengan tren terkini, kesan terhadap perusahaan atau produk akan melemah, sehingga sulit untuk meningkatkan awarebess dan popularitas. Selain itu, branding mudah gagal sehingga mengakibatkan akun bisnis kalian tidak mudah diingat.

Frekuensi posting yang ideal adalah sehari sekali hingga tiga hari sekali. Terlalu banyak postingan jualan di Instagram akan membuat pengelolaan akun menjadi lebih sulit, dan terlalu sedikit postingan akan mempersulit akun kalian untuk melekat dalam kesadaran konsumen.

 

Tingkatkan Jumlah Followers dengan Postingan yang Menarik

Banyak perusahaan kesulitan mendapatkan dan memanfaatkan pengikut. Pengguna biasanya menjadi pengikut akun tertentu ketika mereka menganggapnya menarik atau ingin mendukungnya. Mereka juga cenderung menjadi follower saat mereka merasa ada seseorang yang mengirimkan informasi yang ingin mereka lihat berulang kali.

Nah, untuk menambah jumlah followers, kalian perlu memuaskan keinginan saat seseorang menjadi follower. Postingan jualan di Instagram yang menarik, menarik empati, dan informasi yang membuat kamu ingin melihatnya lagi dan lagi, setidaknya salah satu dari aspek tersebut yang harus terpenuhi.

Fokuskan Postingan pada Satu Topik

Trik membuat postingan yang mengandung topik khusus adalah dengan merangsang keinginan audiens untuk membagikan konten kalian. Instagram awalnya dibuat dengan tujuan menghubungkan orang melalui konten. Tujuannya bukan untuk terhubung dengan seseorang berdasarkan kesukaan, hobi, atau karakteristiknya, melainkan untuk berbagi konten.

Namun, dalam beberapa tahun terakhir, Instagram mulai digunakan untuk tujuan berkoneksi dengan pengguna lain. Untuk menciptakan viralitas di Instagram yang bertujuan untuk terhubung dengan orang-orang, kalian tentunya perlu merangsang keinginan mereka untuk membagikan konten kalian.

Contoh konten yang bisa menarik keinginan pengguna untuk membagikan postingan mencakup informasi yang tampaknya berguna dan juga topik yang sedang hangat. Menggunakan influencer untuk menjadi viral juga bisa kalian coba.

Hindari Postingan Kontroversial

Postingan jualan di Instagram yang kontroversial tak dapat sepenuhnya dihilangkan. Tetapi, saat ini ketika satu kesalahan saja bisa membahayakan produk, layanan, atau perusahaan, maka perlu dilakukan upaya untuk mengurangi risiko postingan di media sosial sebanyak mungkin.

Yang perlu dilakukan untuk mengurangi postingan kontroversial adalah dengan mengidentifikasi risikonya. Kalian perlu mempertimbangkan kontroversi dari berbagai sudut, seperti konten postingan jualan di Instagram kalian dan foto yang kalian gunakan.

Ketika mengidentifikasi risiko, perlu mempertimbangkan risiko dari sudut pandang konsumen. Saat mengelola risiko dari sudut pandang konsumen, sebaiknya gunakan bantuan influencer. Dalam mengidentifikasi risiko, kalian juga perlu mengacu pada kasus-kasus permasalahan di masa lalu.

Pahami Efektivitas Postingan Jualan di Instagram Pada Akun Instagram Bisnis

Dalam menerapkan strategi marketing menggunakan Instagram atau influencer marketing, kalian perlu melakukan pengukuran dampak yang tepat. Hal ini karena pemasaran melalui media sosial seperti Instagram memungkinkan kalian mengumpulkan berbagai inisght penting.

Efektifivitas campaign pemasaran di media sosial seperti Instagram diukur menggunakan data, bukan informasi, pengalaman, atau asumsi yang tidak jelas seperti pemasaran tradisional, sehingga memungkinkan dilakukannya analisis dan penerapan yang spesifik. Berikut sejumlah indikator penting yang harus kalian fokuskan ketika menggunakan akun Instagram bisnis untuk berjualan atau mempromosikan usaha kalian.

Metrik Penting dalam Akun Instagram Bisnis

  • Jumlah followers. Ini adalah indikator penting untuk mengukur audiens dari postingan-mu dan efektivitas pemasaran.
  • Jumlah tayangan. Ini juga indikator penting ketika menentukan frekuensi pemasaran dan tanggal pelaksanaan.
  • Jumlah Engagement. Dengan meningkatkan jumlah keterlibatan (engagement) maka akan lebih mudah mendorong perilaku pembelian dan mengarah pada conversion. Hal-hal yang dapat dihitung sebagai engagement mencakup like, comment, dan share. Kalian juga dapat menghitung jumlah followers yang masuk selama campaign.
  • Hashtag. Tagar atau hashtag juga indikator penting di Instagram dan media sosial lainnya. Jumlah hashtag yang diposting oleh perusahaan kalian dan hashtag yang terkait dengan brand kalian berguna ketika menjalankan suatu campaign.

Fitur paling umum digunakan untuk pengukuran efektivitas Instagram adalah Instagram Insights. Instagram Insights memungkinkan kalian menghitung berbagai angka untuk setiap hari dalam seminggu dan setiap postingan jualan di Instagram. Nilai spesifik yang dapat dihitung adalah:

  • Interaksi
  • Impression
  • Reach
  • Akses ke profil kalian
  • Jumlah klik

Kalian juga dapat menghitung jumlah yang terkait dengan foto dan video yang diposting, serta jumlah penonton dasar. Kalian pun bisa mengumpulkan data individual dari fitur Stories. Kalian akan dapat menganalisis berbagai informasi hanya menggunakan Instagram Insights.

Pahami Efektivitas Postingan yang Melibatkan Influencer dengan Slice

Ketika melakukan kegiatan pemasaran bersama influencer (influencer marketing), kamu tidak hanya akan memposting konten pada akun perusahaan-mu saja, namun juga akun influencer tersebut untuk memaksimalkan exposure konten. Lalu bagaimana cara mendapatkan insight dari konten yang di posting oleh pada akun influencer?

Secara tradisional, kalian harus meminta screenshot dari insight tersebut secara manual kepada influencer, namun kamu pasti kewalahan ketika menghadapi banyak influencer sekaligus, ataupun satu influencer yang kurang responsif.

Untuk menghindari permasalahan itu, Slice menghadirkan sebuah software yang dapat memudahkan kegiatan influencer marketing mulai dari menjangkau influencer yang kalian mau, mengirimkan brief konten, membuat kontrak, melacak performa konten di akun influencer setiap saat, hingga proses pembayaran influencer. Menggunakan Slice untuk kegiatan influencer marketing akan menghemat waktumu hingga 80%!

                   

                                                                                                                                                                                                                                                                                   

Kesimpulan

Setelah kalian mengetahui apa saja manfaat membuat akun Instagram bisnis dan seperti apa tips untuk mengembangkan akun, tentunya kalian dapat mulai belajar mengelola akun perusahaan yang efektif. Kalau kalian mengelola akun Instagram bisnis dengan benar, kalian dapat mengharapkan hasil yang luar biasa untuk kemajuan usaha kalian. Tak hanya dari segi jumlah followers, pengelolaan akun Instagram yang efektif juga diharapkan dapat meningkatkan jumlah pendapatan bisnis kalian.

Slice Icon
Connect With Us!
(*) required
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.